Mengulas informasi seputar bisnis dan gaya hidup.

Pertama Kali Panggilan Jarak Jauh (Telepon) Dilakukan

Telepon atau hubungan komunikasi jarak jauh kini sudah lumrah dilakukan. Serbuan alat komunikasi jarak jauh berupa telepon pintar alias smartphone kini merajalela. Tapi apakah pembaca pernah bertanya, "Kapan Pertama kali panggilan Jarak Jauh (telepon) dilakukan?"

Pertama Kali Panggilan Jarak Jauh (Telepon) Dilakukan — Rancangan awal pengembangan telepon pertama kali dilakukan oleh Alexander Graham Bell yang mendapatkan sertifikat resmi dari kantor hak paten Amerika pada 7 Maret 1876. Telepon Bell lantas menjadi awal mula kelahiran teknologi komunikasi jarak jauh ini.

Bell kemudian menjadi perusahaan yang sangat pesat pertumbuhannya dan menjadi raja perusahaan telekomunikasi di AS, AT&T. Di luar AS, Bell mempresentasikan teknologi panggilan jarak jauh di Inggris pada 14 Januari 1878 di hadapan Ratu Inggris, Victoria. Pada peragaan di hadapan sang ratu Inggris tersebut, Bell melakukan hubungan ke London, Cowes, dan Southhampton.

Panggilan jarak jauh (telepon) pertama kalinya dilakukan pada 27 Maret 1884, komunikasi dua arah dengan jarak antara Boston dan New York dilakukan oleh manajer cabang perusahaan American Bell Telephone di Boston menghubungi relasinya di New York.

Konon panggilan telepon -saat itu- berhasil dilakukan dengan jelas, masih terdapat permasalahan, yaitu tidak bisa mempertahankan kejernihan suara. Kendala suara jernih ini berlangsung lama. Michael Pupin pernah mengupayakan cara mengatasi masalah mengirimkan sinyal telepon jarak jauh tersebut. Hingga pada 1901, upaya Michael Pupin itu dibeli hak patennya oleh American Bell Telephone.

Kini, pembaca telah mengetahui sejarah, “Pertama Kali Panggilan Jarak Jauh (Telepon) Dilakukan” jauh-jauh hari sebelum lahir teknologi sistem operasi untuk berkomunikasi moderen saat ini, semisal menggunakan Android atau Symbian. Have a nice phone calling!