Mengulas informasi seputar bisnis dan gaya hidup.

Tertawalah dengan Riang!

Kali ini tidak berarti adetruna akan menyajikan artikel yang berisi humor sehingga mampu membuat Anda tertawa terbahak-bahak. Namun hanya sekadar memberikan saran bagi pembaca, “Tertawalah dengan Riang!” Sebab menurut portal kesehatan, Seniors Health Medicare, pada salah satu artikelnya, tertawa itu baik untuk kesehatan.

“Terdapat beberapa manfaat dari tertawa bagi kesehatan tubuh, yaitu membantu mengurangi rasa sakit.”Seniors Health Medicare

tertawa riang

Membicarakan tentang tertawa, benak saya jadi melayang menyebut beberapa tayangan hiburan yang menghiasi layar kaca televisi di Indonesia. Seperti Tukul dengan [Bukan] Empat Mata, Sule dengan OVJ, sekelas mentalis, Deddy Corbuzier sekalipun takjarang mengocok perut selama penayangan. Sehingga, untuk urusan tertawa, masyarakat Indonesia memiliki banyak pilihan acara di televisi nasional.

Itu salah satu contoh saja ...

Baik kembali ke judul artikel, “Tertawalah dengan Riang!” kita korelasikan dengan aktifitas keseharian pembaca. Bersenda gurau tentunya sering dilakukan oleh mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Sampai-sampai mengeluarkan tawa hingga lepas, terbahak-bahak.

Menurut penelitian, tertawa tidak saja manjur untuk me-refresh pikiran kembali positif namun baik pula untuk kesehatan. Sampai-sampai ada yang menjadikan tertawa sebagai materi terapi kesehatan. dr. Lee Berk, seorang pengajar bidang kesehatan masyarakat dari Universitas Loma Linda, Amerika Serikat, telah melakukan penelitian. Dan hasil dari penelitiannya tercatat bahwa tertawa mampu menghilangkan rasa sakit.

Sebelumnya, dr. Lee Berk mengambil sampel darah dari relawan (responden) yang sudah diberitahu beberapa hari sebelumnya. Dan para relawan diajak untuk menonton tayangan komedi. Hasilnya terjadi peningkatan hormon sebanyak 27% pada hormon beta-endorphins; sebuah hormon yang mampu menekan rasa sakit secara alami.

Tertawa Meningkatkan Kesehatan Jantung
Manfaat lain dari tertawa adalah mampu meningkatkan kesehatan jantung. Ada seorang direktur bidang kesehatan lain, Michael Miller. Dia menyebutkan hubungan tertawa dengan jantung.

“Dengan tertawa memungkinkan lapisan dalam pembuluh darah menjadi lebih lebar. Secara langsung, aliran darah mengalir lebih lancar, sebab meminimalisir penyumbatan darah.” Michael Miller, Ahli Kardiologi Preventif, University of Maryland Medical Center, Amerika Serikat.

Natural Killer Cells Meningkat!
Widih ngeri ya ada killer-killer gitu hehehe ... Masih ada manfaat lain dari tertawa, Berk menambahkan, bahwa ada bukti yang bisa meningkatkan jumlah dan tingkat aktifitas natural killer cells. Apakah itu judul film, sekuel dari “Natural Born Killer”? Hohoho, tentu saja bukan sodara-sodara!

Maksudnya, sel alami yang memberantas sel-sel jahat, seperti kanker. Dan sel ini mampu menangani infeksi saluran pernafasan bagian atas, serta meningkatakan tingkat gamma interferon, makanan apaaaa lagi ini? :P

Gamma interferon adalah semacam protein yang mengaktifkan komponen-komponen penunjang sistem kekebalan tubuh.

Saya akhiri artikel “Tertawalah dengan Riang!” ini dengan mengutip sepenggal lirik lagu milik Iwa K., “Bebas” ...
Sudah tinggalkan
tinggalkan saja semua persoalan waktu kita sejenak
tuk membebaskan pikiran
Dan biarkan..
biarkan terbang tinggi sampai melayang jauh menembus awan..

...
Masih di dalam lebatnya hujan kita berjalan
Bersamamu, kita kan tebarkan senyuman
[/art] sumber foto