Perkenalkan Emosi pada Anak-Anak
Perasaan emosi dimiliki oleh manusia, termasuk anak kecil. Agar anak-anak mampu mengatur emosinya, berikut adalah 4 (empat) hal yang bisa mewakili caranya.Apa saja keempat hal itu? Mari kita uraikan satu per satu
Kiat-kiat mengenalkan emosi pada anak-anak.
1) Perkenalkan emosi berdasarkan waktunya, sehingga si anak mampu melihat situasi dan kondisi, kapan ia sedih, senang, murung, jijik, dan lain-lain,
2) Mengajarkan mereka untuk mengelola emosinya. Sehingga si anak mampu mengekspresikan emosinya dengan baik,
3) Ajari pula anak-anak untuk memahami emosi orang lain. Tujuannya agar mereka memahami kondisi seseorang saat sedang marah paling tidak ia pun pernah mengalami hal tersebut. Sebab si anak tidak akan tahu seseorang sedang marah, jika ia tidak pernah mengalaminya,
4) Ajari pula anak-anak untuk tidak ragu-ragu mengambil tindakan menolong orang lain. Inisiatif seperti ini akan melahirkan empati terhadap orang lain.
Mudah-mudahan keempat hal ini bisa kita praktekkan, minimal di lingkungan terkecil, keluarga kita.
Jadi ingat si Salma dan Nadya... Hmmm, bagaimana menurut Anda? []